Kesehatan

Penyebab Gagal Ginjal di Usia Muda, Perhatikan Juga Pencegahannya

penyebab gagal ginjal

Usia muda tidak menjamin seseorang aman dari ancaman penyakit gagal ginjal lho, Sahabat. Justru, orang-orang di usia produktif yaitu 20-50 tahun tercatat menjadi penyumbang terbesar kasus gagal ginjal belakangan ini. 

Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Utama Rumah Sakit Khusus Ginjal (RSKG) Ny. R.A. Habibie Bandung, Noor Rusma Hidayati. Katanya, sebanyak 80% dari total pasien gagal ginjal berasal dari usia produktif 20-50 tahun. Sementara penderita di atas 60 tahun hanya sekitar 10% dan di bawah usia 20 berada di kisaran 5-10%. 

Sebelum membahas mengenai faktor yang menyebabkan seseorang yang berusia muda terkena gagal ginjal, ada baiknya kalau kita membahas sedikit soal penyakit gagal ginjal. Gagal ginjal merupakan suatu kondisi di mana ginjal tidak bisa melaksanakan fungsinya dengan normal. Adapun fungsi ginjal adalah menyaring kelebihan air dan limbah di dalam darah, kemudian mengeluarkannya lewat urin. Apabila kehilangan fungsi ini hanya berlaku sementara, maka yang diderita adalah gagal ginjal akut. Namun, apabila terjadi pada waktu lama, maka tergolong gagal ginjal kronis.

Jika ginjal kehilangan fungsinya, cairan, elektrolit serta limbah yang seharusnya dikeluarkan menumpuk di dalam tubuh. Gagal ginjal kronis juga bisa menimbulkan komplikasi seperti pembengkakan pada lengan dan kaki, anemia, penyakit jantung, hingga melemahnya tulang yang menyebabkan tulang rentan patah.

Tak hanya itu, ketika kadar potasium dalam darah naik, fungsi jantung juga bisa terganggu. Ini merupakan kondisi yang mengancam jiwa, Sahabat.

Penyakit gagal ginjal akan menampakkan gejala seperti nyeri punggung di bagian bawah, merasa cepat sekali lelah, perubahan suhu tubuh yang tidak konstan sehingga terasa seperti panas dingin, sesak napas, pusing hingga sulit berpikir jernih dan menjaga keseimbangan. Selain itu, muncul pula gejala kulit kasar dan gatal, pembengkakan di beberapa bagian tubuh (tangan, kaki, wajah), tekanan darah tinggi, gula darah tinggi, makanan terasa seperti logam. 

Penderita juga dapat merasakan gejala sering mual dan muntah, bau mulut yang menjadi tidak sedap seperti urin, frekuensi buang air kecil pada malam hari menjadi lebih sering, urin berbusa seperti telur yang diacak, serta warna urin menjadi gelap seperti cokelat kemerahan.

Apa Penyebab Gagal Ginjal di Usia Muda?

penyebab gagal ginjal

(Gambar: Unsplash/Robina Weermeijer)

Sangat penting untuk mengetahui penyebab sebuah penyakit agar kita bisa menghindari faktor-faktor penyebab tersebut. Nah, ada beberapa faktor yang menyebabkan seseorang mengidap gagal ginjal di usia muda. Pertama, diabetes yang tidak ditangani. Kadar gula darah yang tinggi dan tidak terkontrol dapat ikut merusak ginjal.

Kedua, hipertensi. Selain kadar gula darah tinggi, hipertensi atau tekanan darah tinggi juga dapat merusak ginjal apabila tidak diobati.

Ketiga, adanya riwayat penyakit ginjal sebelumnya. Penyakit ginjal polikistik, pielonefritis, glomerulonefritis, stenosis arteti ginjal yang merupakan masalah ginjal dan pembuluh darah, juga cedera pada ginjal dapat meningkatkan risiko seseorang menderita gagal ginjal.

Keempat, penyakit autoimun bernama Lupus Eritematosus Sistemik. Penyakit ini membuat sistem kekebalan tubuh menyerang ginjal seakan ginjal merupakan jaringan asing. Gagal ginjal kronis menjadi salah satu komplikasi dari penyakit tersebut.

Kelima, masalah pada aliran urine berupa penyumbatan urine. Urine yang tersumbat akan meningkatkan tekanan pada ginjal sehingga fungsinya pun terdampak dan rusak. Penyumbatan tersebut bisa terjadi karena adanya pembesaran prostat, batu ginjal, dan tumor.

Keenam, malaria dan demam kuning yang dibawa nyamuk. Kedua penyakit ini dapat membuat fungsi ginjal terganggu. Jika tidak cepat-cepat ditangani, risiko gagal ginjal kronis pun bisa meningkat.

Ketujuh, penggunaan obat-obatan tertentu dengan berlebihan.Salah satunya adalah obat antiinflamasi non steroid. Oleh karena itu, konsumsi obat harus dilakukan sesuai dosis dan aturan.

Bagaimana Cara Mencegah Gagal Ginjal?

cara mencegah gagal ginjal

(Gambar: Unsplash/Huckster)

Lebih baik mencegah daripada mengobati, benar kan Sahabat?

Setelah mengetahui penyebabnya, maka sudah seharusnya kita juga membahas soal cara pencegahannya. Dengan mengetahui pencegahannya, kita bisa menerapkannya agar terhindar dari gagal ginjal.

Pertama, mengontrol tekanan darah. Di atas sudah disebutkan bahwa tekanan darah tinggi merupakan salah satu penyebab gagal ginjal. Sebab, tekanan darah tinggi dapat merusak ginjal seseorang. Oleh karena itu, yang perlu dilakukan adalah rutin melakukan pengecekan tekanan darah dan menjalankan pola hidup sehat.

Kedua, konsumsi makanan sehat. Makanan sehat seperti buah-buahan dan sayuran segar, susu rendah lemak, biji-bijian, ikan, unggas, dan kacang-kacangan dapat membantu menurunkan tekanan darah. Dengan demikian, risiko gagal ginjal kronis pun akan menurun. Penting juga memastikan makanan yang dikonsumsi hanya mengandung sedikit natrium, gula, dan lemak.

Ketiga, berolahraga. Rutin berolahraga tidak hanya menurunkan risiko gagal ginjal, melainkan juga menjaga berat badan tetap ideal, serta mengontrol tekanan darah dan kolesterol. Pilihan olahraga yang bisa dilakukan yaitu berjalan, jogging, berenang, bersepeda, atau sekadar naik turun tangga di rumah.

Keempat, hindari merokok. Merokok dapat memengaruhi seluruh organ tubuh termasuk ginjal. Oleh karena itu, bagi Sahabat yang memiliki kebiasaan merokok, sudah waktunya untuk menghentikan kebiasaan tersebut, ya.

Nah, Sahabat, meski ada beberapa penyebab gagal ginjal yang tak bisa dikontrol, mari kita fokuskan pada hal-hal yang bisa kontrol. Mari hidup lebih sehat agar terhindar dari risiko penyakit gagal ginjal di usia muda.

Bagaimana, Sahabat? Apakah informasi di artikel ini bermanfaat? Nantikan informasi menarik dan bermanfaat lainnya yang akan kami hadirkan, ya, Sahabat!

Baca juga: Apa Perbedaan Stunting dan Gizi Buruk?

Referensi:
https://www.mitrakeluarga.com/artikel/artikel-kesehatan/gejala-gagal-ginjal
https://www.halodoc.com/artikel/7-penyebab-gagal-ginjal-kronis-di-usia-muda
https://health.grid.id/read/353424790/pasien-gagal-ginjal-usia-muda-meningkat-cegah-dengan-4-hal-ini?page=all