Kesehatan

Cara Menerapkan Pola Makan Sehat pada Gaya Hidup Sibuk

pola makan sehat

Sahabat, semakin dewasa kita semakin disibukkan dengan berbagai aktivitas. Mulai dari bekerja, hingga mengurus keluarga, semuanya dilakukan sehari-hari dan terasa amat menyita waktu. Seringkali, setumpuk aktivitas yang kita jalani ini membuat kita semakin sulit menjaga pola hidup sehat. Jangankan berolahraga, terkadang menjaga pola makan sehat pun rasanya sangat sulit untuk dilakukan. Padatnya aktivitas memaksa kita mengonsumsi makanan seadanya, tanpa memikirkan kandungan gizinya. 

Padahal, ada banyak dampak negatif yang mengintai tubuh kita jika kita mengabaikan pola makan dan hidup yang sehat. Mengonsumsi terlalu banyak makanan yang tidak sehat, bisa meningkatkan risiko munculnya penyakit, perkembangan tubuh menjadi terhambat, kecerdasan otak berkurang, berkurangnya fungsi gerak anggota badan, hingga kematian. Dampak yang ditimbulkan memang tidak main-main. Oleh karena itu, sudah sepatutnya kita mulai menerapkan pola makan sehat dalam kehidupan sehari-hari.

Pertanyaannya, bagaimana kita bisa menjaga pola makan sehat di tengah-tengah lautan aktivitas yang seolah tak berujung? Tenang, Sahabat. Sesuai judul, dalam artikel ini kami akan memberikan Sahabat tips-tips menjaga pola makan yang sehat di tengah kesibukan sehari-hari.

Jangan Melewatkan Sarapan

(Sereal bisa menjadi menu pilihan sarapan. Gambar: Unsplash/engin akyurt)

Langkah pertama untuk menjaga pola makan sehat adalah memastikan selalu makan sarapan. Sesibuk apapun kita, usahakan untuk tetap sarapan ya, Sahabat. Ini karena sarapan adalah waktu makan yang paling penting dan menjadi sumber energi untuk beraktivitas seharian penuh. Melewatkan sarapan bisa berdampak pada pikiran yang sulit konsentrasi, mudah tersinggung, mudah lapar, hingga kurang produktif. Tak hanya itu, melewatkan sarapan bisa membuat Sahabat makan berlebihan di waktu siang karena rasa lapar yang teramat sangat.

Lalu, makanan seperti apa yang sebaiknya dikonsumsi ketika sarapan?

Ada beberapa opsi makanan yang bisa Sahabat pilih untuk sarapan. Pertama, makanan yang mengandung karbohidrat kompleks misalnya oatmeal, nasi merah, serta sereal. Kedua, makanan tinggi serat seperti sayuran, buah, serta chia seed. Ketiga, sumber protein seperti biji-bijian, kacang-kacangan, telur, susu, dan yoghurt. Terakhir, Sahabat juga bisa memilih sumber lemak yang sehat seperti alpukat, biji-bijian, dan kelapa.

Baca juga: Faktor Penyebab Banyaknya Kasus Gizi Buruk di Papua

Perbanyak Minum Air Putih

(Kebutuhan air minum harian harus dipenuhi agar tidak dehidrasi. Gambar: Pixabay/Bob)

Air putih termasuk ke dalam bagian penting menurut panduan gizi seimbang. Oleh karena itu, pola makan sehat tidak bisa dilepaskan dari konsumsi air putih yang sesuai kebutuhan agar tubuh tidak mengalami dehidrasi. Kebutuhan air putih yang tercukupi juga dapat menjaga kelancaran fungsi tubuh.

Perlu diketahui, jumlah air putih yang dibutuhkan setiap orang berbeda tergantung pada berat badan orang tersebut. Namun, setiap orang disarankan untuk minum setidaknya delapan gelas atau 2 liter dalam sehari. Sahabat boleh minum lebih dari jumlah yang disarankan, tapi penting untuk untuk menjaga agar konsumsi air putih tidak lebih dari 1 liter dalam 1 jam. Sebab konsumsi air putih yang terlalu berlebihan juga tidak akan baik untuk kesehatan.

Kurangi Konsumsi Kopi

(Kurangi konsumsi kopi agar lebih sehat. Gambar: Unsplash/Emre)

Kopi memang selalu menjadi pilihan untuk menghindarkan diri dari rasa kantuk dan untuk membuat diri lebih segar saat beraktivitas di pagi hari. Akan tetapi, mengonsumsi terlalu banyak kopi hanya akan mendatangkan dampak buruk bagi tubuh. Beberapa dampak negatif yang bisa ditimbulkan dari minum kopi berlebihan adalah peningkatan detak jantung dan tekanan darah, serta dehidrasi karena kopi memancing air keluar dari tubuh dengan lebih cepat melalui urine.

Untuk Sahabat yang memang menyukai dan membutuhkan kopi, batasi konsumsi kopi hanya 1-2 cangkir dalam sehari. Sahabat disarankan memilih kopi dengan kandungan gula yang sedikit atau tidak ada sama sekali. Sebaiknya, hindari pula menggunakan creamaer dan toping tambahan untuk menjaga pola makan sehat. Sebab topping tambahan bisa menambah jumlah kalori yang dikonsumsi.

Biasakan Makan di Waktu yang Sama 

(Makan teratur menjaga tubuh tetap sehat. Gambar: Unsplash/Priscilla du Preez)

Bagi Sahabat dengan segudang kesibukan, ini pasti sangat sulit dilakukan.Tapi perlu diketahui, jika Sahabat makan dengan pola yang tidak konsisten dan teratur, maka laju metabolisme dalam tubuh bisa terganggu. Masalah ini dapat berujung pada masalah lainnya seperti kenaikan berat badan, tekanan darah tinggi, serta diabetes.

Maka dari itu, menerapkan kebiasaan makan di waktu yang sama termasuk ke dalam langkah menjaga pola makan sehat. Kebiasaan ini bisa mendatangkan manfaat seperti mengontrol kolesterol serta menurunkan risiko obesitas.

Misalnya, unruk sarapan hari ini Sahabat makan pada pukul 06.30, maka pastikan esok hari pun Sahabat makan pada waktu yang sama. Kemudian, untuk makan malam pastikan untuk makanan sebelum larut sebab metabolisme tubuh di malam hari mulai melambat, menyesuaikan waktunya tubuh untuk istirahat.

Pilih Lebih Banyak Makanan Alami

(Utamakan makanan alami yang lebih sehat. Gambar: Pixabay/congerdesign)

Untuk orang yang sibuk, biasanya makanan kemasan lebih menjadi pilihan karena lebih praktis. Makanan alami nan segar mungkin dianggap lebih merepotkan, terutama karena harus diolah terlebih dahulu. Namun tahukah Sahabat, terlalu banyak mengonsumsi makanan kemasan yang mengandung pengawet serta tinggi gula dan natrium sebenarnya tidak baik untuk tubuh? Mengonsumsi banyak makanan kemasan jelas berlawanan dengan pola makan sehat.

Usahakan untuk selalu mengutamakan makanan alami seperti sayur-sayuran, lauk pauk,dan buah-buahan yang masih segar. Sahabat dapat membelinya di pasar maupun supermarket. Makanan yang segar dan alami, tanpa melewati proses pengawetan, adalah yang terbaik yang bisa Sahabat berikan untuk tubuh demi menjaga kesehatan.

Itu dia beberapa tips atau kebiasaan yang bisa diterapkan untuk menjaga pola makan sehat. Sederhana, bukan? Untuk memastikan semuanya terlaksana, Sahabat mungkin bisa mencoba menggunakan reminder yang dipasang di ponsel. Nantinya, setelah kebiasaan yang sehat sudah terbentuk, Sahabat akan lebih mudah menjalaninya tanpa perlu pengingat meskipun sibuk dengan aktivitas lainnya.

Semoga artikel kali ini bermanfaat, ya! Sampai berjumpa di artikel-artikel lainnya!

Referensi:
https://hellosehat.com/nutrisi/tips-makan-sehat/pola-makan-sehat-untuk-orang-sibuk/
https://www.allianz.co.id/explore/sibuk-kerja-5-tips-pola-makan-sehat-ini-bisa-penuhi-kebutuhan-gizimu.html
https://www.halodoc.com/kesehatan/makanan-tidak-sehat